NTTBersuara.Com, KUPANG — Korem 161/Wira Sakti dan RST Wira Sakti bekerja sama dengan Universitas Citra Bangsa, menggelar program Serbuan Vaksinasi dengan tema. *”Serbuan Vaksin Korem 161/Wira Sakti kepada Keluarga Besar Univ. Citra Bangsa.”*
Kegiatan yang dilaksanakan di dalam Kampus Universitas Citra Bangsa ini dilaksanakan pada hari Jum’at (27/8/2021), merupakan upaya mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran virus COVID-19 pada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) saat ini.
Rektor Universitas Citra Bangsa Prof. Dr. Frans Salesman, SE., M. Kes menyambut kedatangan rombongan Kepala Staf Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf Jemz Andre Ratu Edo, S. Sos. diruangan transit Universitas Citra Bangsa dan dilanjutkan dengan peninjauan lokasi vaksin.
Kegiatan ini ditinjau langsung oleh Kepala Staf Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf Jemz Andre Ratu Edo, S. Sos. dan didampingi oleh Wakil Rektor III selaku Koordinator Pelaksana Vaksin Bapak Bernad, M. Pd. K., Dandenkesyah 09-04-01/Kupang Letkol Ckm dr. Agus Saptiady, Sp. An., Babinsa Koramil 1604-01/Kota serta pihak Kampus. Serbuan Vaksin ini berjumlah 500 an orang yang tergabung dengan masyarakat yang belum menerima vaksin sebelumnya.
Wakil Rektor III selaku Koordinator Vaksin Bapak Bernad, M. Pd. K menyampaikan bahwa “program Serbuan Vaksinasi ini menjadi bagian dari mewujudkan kekebalan komunitas, khususnya bagi Keluarga Besar Universitas Citra Bangsa.”
Dirinya juga menyampaikan “terimakasih kepada pimpinan Korem 161/Wira Sakti yang sudah berkenan untuk memfasilitasi kami untuk melayani vaksin pertama di Univ. Citra Bangsa, layanan ini tentu bermanfaat karena sebagai persiapan pertama kita membantu Pemerintah untuk mempercepat pelayanan vaksin sebanyak mungkin bagi masyarakat di dunia pendidikan dan sebagai persiapan juga untuk kuliah tatap muka jika seluruh Mahasiswa sudah divaksin maka dimungkinkan kuliah secara tatap muka,” ungkap Bernad.
Kepala Staf Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf Jemz Andre Ratu Edo, S. Sos. juga mengungkapkan harapannya dengan diadakannya vaksinasi ini Keluarga Besar Universitas Citra Bangsa sudah memiliki sistem imun yang baik sebagai penangkal diri untuk menghadapi ancaman virus COVID-19.
“Vaksinasi ini, harapannya mampu melindungi seluruh Civitas Akademika Citra Bangsa dari ancaman virus covid-19,” ujarnya.
“Kasrem mengingatkan setelah vaksinasi tetap taat dan patuhi Protokol Kesehatan yang ada, serta tidak lupa makan makanan yang bergizi dan sama sama berdo’a agar wabah ini segera berakhir,” himbaunya.
Dandenkesyah 09-04-01/Kupang Letkol Ckm dr. Agus Saptiady, Sp. An. menambahkan bahwa kegiatan hari ini adalah kerjasama antara Korem 161/Wira Sakti dengan Univ.Citra Bangsa. Hari ini kita targetkan 500 orang dan untuk orang-orangnya sudah diatur oleh Koordinator Kampus yaitu Bapak Bernad. Kegiatan ini kita laksanakan disini karena Univ. Citra Bangsa mendapatkan kepercayaan atau kehormatan menjadi Universitas pertama yang bekerjasama dalam pelaksanaan vaksin. Pelaksanaan vaksin yang paling urgen kita laksanakan pada saat ini bagaimana caranya dan dengan sebanyak-banyaknya orang yang tervaksin di wilayah Kabupaten Kupang dan Kota Kupang, khususnya yang dilaksanakan pertamakalinya di Univ. Citra Bangsa,” ungkap Letkol Agus.
Tampak hadir pada kegiatan ini Kasrem 161/Wira Sakti, Dandenkesyah 09-04-01/Kupang, Rektor Univ. Citra Bangsa, Wakil Rektor III Univ. Citra Bangsa dan seluruh Nakes Rumah Sakit Tentara (RST) Wira Sakti. (*/lya)