NTTBersuara.Com, BA’A — Hadirkan KRI Teluk Banten 516, Warga Rote Guna Mengejar Capaian Target Vaksinasi Covid 19, Lantamal VII Kupang melaksanakan serbuan Vaksinasi Maritim di beberapa titik di wilayah pesisir pantai yang ada di Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan (KRI) Teluk Banten 516.
Serbuan vaksinasi di beberapa titik lokasi Maritim yang ada di NTT salah satu lokasi yang menjadi sasaran adalah Kabupaten Rote Ndao,dan terbagi pada dua titik yaitu,di pelabuhan dermaga baa,dan di pesisir pantai desa Tasilo, Kecamatan Loaholu.
Pelaksanaan vaksinasi dilaksanakan secara langsung diatas KRI Teluk Banten 516.
demikian disampaikan Komandan Lantamal VII Kupang Laksamana Pertama TNI I Gusti Kompiang Aribawa ketika di Konfirmasi wartawan pada saat pelaksanaan Vaksinasi di pelabuhan Baa Rote Ndao pada(sabtu13/11/202) Pagi.
dijelaskanya Pelaksanaan Vaksinasi Maritim,pada titik lokasi yang jumlah angka vaksinasi masih sangat rendah,diantaranya,Kabupaten Rote Ndao, Sabu Raijua, Sumba,dan Alor.
Lebih Lanjut Komandan Lantamal VII Kupang,mengatakan pelaksanaan vaksinasi maritim, dilaksanakan guna mengantisipasi pelaksanaan libur Natal dan Tahun Baru. sehingga pada saat pelaksanaan Natal dan Tahun baru, jumlah vaksinasi di pesisir diwilayah NTT,sudah meningkat jumlah sasaran vaksin terlayani.
ia juga mengatakan sasaran vaksinasi Khusus Kabupaten Rote Ndao saja, mencapai 1000 sasaran vaksinasi atau 1000 Dosis yang dilaksanakan di Atas (KRI) Teluk Banten 516.
Pantauan Wartawan pelaksanaan Serbuan Vaksinasi Maritim(KRI)Teluk Banten 516, terlihat warga sangat antusias untuk mengikuti Vaksinasi covid 19.
Perlu diketahui bahwa pelaksanaan Serbuan Vaksinasi Covid 19 di Pantau Langsung Komandan Lantamal VII Kupang Laksamana Pertama TNI I Gusti Kompiang Aribawa,juga turut hadir Wakil Bupati Rote Ndao Stefanus M Saek, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rote Ndao Dr Feby Riwu, bersama( Forkompinda) beserta Ibu Ibu Jalasenatri Lantamal VII Kupang.(ess)